Purna Bhakti, Kapolres Ciamis Beri Penghargaan ke AKP (Purn) Magdalena dan Maman Tardiman

Purna Bhakti, Kapolres Ciamis Beri Penghargaan ke AKP (Purn) Magdalena dan Maman Tardiman

CIAMIS ~ Polres Ciamis Polda Jabar memberikan penghargaan kepada Anggot dan ASN Polri yang telah menyelesaikan pengabdiannya di Institusi Bhayangkara. Pemberian penghargaan ini diberikan kepada mereka disela pelaksanaan Korp Raport Kenaikan Pangkat Anggota Polri di halaman Makopolres Ciamis, Jalan Jenderal Sudirman No.271, Sindangrasa, Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Selasa (2/7/2024).

Pemberian penghargaan ini dilakukan secara langsung oleh Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Akmal, SH., S.I.K., M.H., dan disaksikan oleh ratusan personel gabungan satuan fungsi dan ASN Polres Ciamis. Turut hadir juga Wakapolres Ciamis Kompol Muhamad Rustandi, S.I.K., dan Para Pejabat Utama Polres Ciamis Polda Jabar.

Penghargaan ini diberikan kepada anggota dan ASN Polri yang terkahir kali bertugas untuk Kepolisian Resor Ciamis Polda Jabar. Keduanya yakni AKP (Purn) Magdalena NEB dan Maman Tardiman.

AKP (Purn) Magdalena NEB di Kepolisian Resor Ciamis terakhir kali bertugas dan mengemban jabatan Kasi Humas Polres Ciamis. Sedangkan Maman Tardiman tugas terakhir di Kepolisian Resor Ciamis sebagai Pengatur Tingkat I.

Pada kesempatan itu, Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Akmal SH., S.I.K., M.H., menyampaikan ucapan selamat kepada AKP (Purn) Magdalena NEB dan Maman Tardiman yang telah lulus menjalankan pengabdian untuk bangsa dan negara di Institusi Kepolisian. Ucapan terima kasih turut disampaikan atas pengabdian di Institusi Polri terkhusus Polres Ciamis Polda Jabar karena telah loyal dan mampu menjaga integritas serta nama baik Kepolisian.

"Terima kasih atas loyalitas dan dedikasi yang telah diberikan untuk institusi selama bertugas di Polres Ciamis. Kami juga meminta maaf secara pribadi dan selaku pimpinan beserta rekan-rekan keluarga besar Polres Ciamis apabila ada kesalahan baik disengaja maupun tidak disengaja, " kata AKBP Akmal.

Kapolres Ciamis Polda Jabar berpesan kepada AKP (Purn) Magdalena NEB beserta Maman Tardiman setelah menjadi masyarakat umum agar bisa ikut senantiasa bekerjasama dengan Kepolisian di dalam menjaga kondusifitas wilayah. Terutama dengan pengalamannya di Kepolisian bisa ditularkan di lingkungan tempat tinggal dalam rangka bersama menciptakan Harkamtibmas di wilayah hukum Polres Ciamis Polda Jabar.

Ciamis, Kapolres Ciamis, Polda Jabar.

Ciamis

Ciamis

Artikel Sebelumnya

Momen Hari Bhayangkara ke-78, 28 Anggota...

Artikel Berikutnya

Purna Bhakti, Kapolres Ciamis Beri Penghargaan...

Berita terkait

Puluhan Personel Gabungan TNI-Polri Beri Pengamanan Aksi HMI di Kantor Kejaksaan Negeri Ciamis
Kapolres Ciamis Datang ke Pesantren, Temui dan Motivasi Para Santri Tentang Polri dan Kamtibmas
Ikuti Kejuaraan Terbuka Quang Ninh Vietnam, Taekwondo Garuda Bhayangkara Presisi Polri Raih 8 Emas
Tim Trauma Healing As SDM Polri bekerja sama dengan Tim Psikologi Polda Jawa Barat lakukan Trauma Healing untuk Anak-Anak Terdampak Bencana Tanah Longsor
Tim SAR Sat Brimob Polda Jabar Cepat Tanggap  dalam Menanggulangi Banjir dan Longsor di Sukabumi
Puluhan Personel Gabungan TNI-Polri Beri Pengamanan Aksi HMI di Kantor Kejaksaan Negeri Ciamis
Kapolres Ciamis Datang ke Pesantren, Temui dan Motivasi Para Santri Tentang Polri dan Kamtibmas
Kapolda Jabar Mengikuti Launching Gugus Tugas Polri Dalam Rangka Dukung Ketahanan Pangan Nasional
Ikuti Kejuaraan Terbuka Quang Ninh Vietnam, Taekwondo Garuda Bhayangkara Presisi Polri Raih 8 Emas
Tim Trauma Healing As SDM Polri bekerja sama dengan Tim Psikologi Polda Jawa Barat lakukan Trauma Healing untuk Anak-Anak Terdampak Bencana Tanah Longsor
Polsek Pamarican Polres Ciamis Datangi TKP Kebakaran Seluas 4 Hektar di Lahan Perhutani Petak 77
Berikan Rasa Nyaman, Personel Polsek Sukadana Polres Ciamis Patroli Kamtibmas Hingga Subuh
HUT TNI, Kapolri: Kami Bersinergi di Laut dan Bumi Nusantara
Cipkon Bahaya Kriminalitas, Satuan Samapta Polres Ciamis Patroli ke Kawasan Kantor KCD
Polsek Kawali Polres Ciamis Sosialisasikan Bahaya Narkoba ke Warga Desa Darmaraja Lumbung

Rekomendasi berita

Nagari TV, TVnya Nagari!
Mengenal Lebih Dekat Koperasi
TV Parlemen Live Streaming
Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
Apel Komandan Satuan Jajaran TNI Angkatan Udara 2024, Lanud Sultan Hasanuddin Terima Penghargaan Zona Integritas

Tags